Latest News

Flashdisk yang Dapat Menyimpan Data 2 Terabyte

Berita Teknologi Indonesia - Kingston Digital saat ini telah menggeberkan dunia dengan flashdisk terbarunya. Tidak hanya mengusung perangkat dalam hitungan gigabyte (GB), kali ini Kingston memperkenalkan produk terbarunya yang dapat menampung data hingga 2 terabyte (TB).


Diberi nama DataTraveler Ultimate GT dimana Flashdisk ini akan menjadi yang pertama di dunia dengan kapasitas besar serta memiliki ukuran yang relatif kecil. Perusahaan asal California ini juga sempat merilis perangkat yang serupa di tahun 2013, akan tetapi berkapasitas 1 TB.

Perangkat penyimpan terbaru ini memiliki ukuran 72mm x 26.9mm x 21mm. dapat dikatakan sangat kecil jika dibandingkan dengan ukuran kapasitas yang dapat ditampungnya. Menurut Kingston, kapasitas perangat tersebut dapat menampung video dengan resolusi 4K UHD hingga 70 jam.

Model untuk perangkat terbaru ini tersedia dalam kapasitas 1 TB dan 2TB, beserta dilengkapi fitur konektor USB 3.0 untuk melakukan transfer data dengan cepat.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

IDN Trending Shared by Themes24x7 Copyright © 2016

Gambar tema oleh Bim. Diberdayakan oleh Blogger.